Langkah-langkah beriklan di FB menggunakan FB berbayar

1. Ubah settingan FB menjadi FB profesional atau buat FB fanpage dari akun FB anda. 

2. Buat postingan. Postingan bisa berupa bagian dari cerbung dengan ditambah ilustrasi gambar. Usahakan tidak melanggar hak cipta. Misal tidak menggunakan lagu atau gambar yang dilindungi hak cipta. 

3. Klik tombol biru di bawah postingan (boost post /iklankan)

4. Atur pengiklanan dengan

(1) Mengatur tujuan iklan. Akah audience akan diarahkan mengirim pesan, berinteraksi dengan postingan, atau mengunjungi website. 

(2) Mengatur target audience. (a) petakan lokasi target pasar (b) petakan karakteristik target pasar (c) petakan usia (d) petakan gender, dll

(3) perkirakan anggaran yang akan digunakan untuk beriklan. Semakin besar anggaran, semakin luas jangkauan. 

5. Bayar iklan dengan top up. Bisa dengan transfer bank, virtual banking, atau aplikasi lainnya

6. Siap diiklankan.