Semangat Hidup
Jumlah kata 306

Menjalani aktivitas sehari-hari harus memiliki semangat yang tinggi. Hidup tanpa semangat adalah kehampaan yang nyata. Ketika hendak berpergian pun tidak akan sampai tujuan jika tidak ada semangat dalam diri. Semangat adalah suatu hal yang mendorong agar manusia melakukan sesuatu dengan penuh gairah. Ketika hidup terasa membosankan, itu memang hakikat dunia yang harus selalu dijalani dengan ikhlas. Kesabaran dan keikhlasan seseorang menghadapi situasi yang terkadang silih berganti, itu adalah aliran pahala dari Allah.
Begitu pula ketika kita ingin meraih surga Allah, harus memiliki semangat yang luarbiasa yang ditimbulkan dari diri sendiri. Melakukan berbagai hal tanpa pamrih, tanpa disadari, Allah memberi kita semangat untuk menjalani kehidupan. Maha Baik Allah, meski tidak memberi apa yang kita inginkan, setidaknya Allah menyiapkan dan memberi setiap apa yang kita butuhkan. Keinginan dan kebutuhan berbeda dalam hal ini. Keinginan yang dimiliki manusia bersifat keserakahan yang akan membiasakan prilaku boros dalam dirinya.
Ketika Allah sudah memberi apa yang kita butuhkan, tinggal menjalani dengan penuh semangat untuk pencapaian suatu hal kebaikan yang dibarengi ridho Allah. Semangat dalam diri memang tidak selalu menempel dalam diri. Tapi bagaimana caranya untuk mengalahkan rasa malas dalam diri dengan antusias semangat yang sangat besar. Dengan semangat yang tinggi, setiap pencapaian yang sudah dijadikan tujuan akan terasa mudah tanpa beban dalam dirinya. Setiap tujuan apapun tidak akan berjalan mulus ketika kita kurang memiliki semangat dalam menjalani hidup.
Pencapaian menuju surga Allah tentu tidak mudah prosesnya. Jika diri tidak semangat, bagaimana untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat. Manfaat yang paling baik bukan hanya manfaat untuk diri sendiri, melainkan manfaat yang dirasakan manusia karena kebaikan yang kita lakukan. Melakukan hal yang berujung manfaat untuk orang lain, memperbanyak pahala yang dirasakan kita sebagai orang yang bermanfaat. Melakukan hal kebaikan termasuk hal disyariatkan Allah, karena itulah perbanyak amal agar tujuan kita mencapai surga-Nya terasa mudah dan tentunya dengan adanya semangat dalam setiap melakukan hal yang bermanfaat.