Sanggupkah dirimu jika harus mengurus anak tiri yang mengidap down syndrome? Tidak kah kamu akan berpikir berulang kali untuk menikah dengan seorang duda yang memiliki anak istimewa itu?
Ranum, wanita baik hati bersedia melakukan semua itu. Dengan penuh kelembutan dan kasih sayang, Ranum merawat Cahaya layaknya anak sendiri. Tidak ada rasa jijik sama sekali pada diri wanita itu dalam mengurus Cahaya. Dia menganggap apa yang dia lakukan pada putri suaminya itu adalah bentuk bakti pada laki-laki yang menikahinya.
Namun, nyatanya keihklasan serta ketulusan Ranum dibalas dengan begitu menyakitkan oleh Sandi dan mantan istrinya.
Dua sejoli yang pernah memiliki hubungan pernikahan itu nyatanya mengkhianati Ranum dengan cara menjalin hubungan gelap.
Mereka bermain api yang pada akhirnya membakar kehidupan mereka sendiri.